Alun-alun Rembang
REMBANG, RC - Ramadhan bulan penuh berkah. Banyak cara dilakukan untuk mendulang rupiah di bulan Ramadhan. Salah satunya dengan menjual takjil menjelang waktu berbuka tiba.

Penjual takjil mudah kita jumpai di sekitar alun-alun Rembang. Mereka menawarkan berbagai minuman dan makanan ringan untuk menu berbuka puasa.

Umumnya mereka didominasi oleh kaum perempuan terlebih remaja putri. Mereka menjajakan aneka minuman maupun makanan ringan hingga azan Maghrib tiba.

Kebanyakan dari mereka berjualan untuk mengisi waktu luang sekalian belajar berwirausaha.

"Kami manfaatkan waktu luang untuk jualan. Ya hitung-hitung belajar wirausaha sekalian mengisi kegiatan di bulan Ramadhan" papar Putri, salah seorang penjual, Ahad (21/6/2015).

Menurut Putri, hasil dari penjualan takjil cukup menjanjikan.

"Ya lumayanlah. Kalau dihitung, banyak untung dan senangnya. Yang penting bisa manfaat gitu," tambahnya.

Kirim Komentar: