![]() |
Hamzah-Ridwan diiring ribuan pendukng mendafar ke KPU Rembang, Selasa (28/7) |
Ribuan massa pendukung turut mengantarkan sang kandidat mendaftar ke KPU Rembang.
Sebelumnya, Pasangan Hamzah-Ridwan melakukan deklarasi di halaman Stadion Krida Rembang. Selanjutnya, Hamzah beserta ribuan pendukungnya berjalan kaki menuju Kantor KPU Rembang.
Hamzah mengaku sudah bulat maju sebagai kepala daerah. Menurutnya, Rembang lima tahun ke depan sangat membutuhkan sosok pemimpin yang berpengalaman, mengerti permasalahan dan cara mengatasinya.
“Dengan Pancatama, kami ingin membangun tata kelola pemerintahan yang profesional, meningkatkan pemerataan pembangunan dan meningkatkan kualitas hidup melalui pelayanan pendidikan dan kesehatan, meningkatkan inovasi dan produktivitas dunia usaha, serta membangkitkan fungsi dan peran keluarga sebagai modal pembangunan,” paparnya.
Pasangan Hmzah-Ridwan diusung oleh PKB, PDIP, dan Partai Gerindra dengan total 16 kursi di parlemen. (AM)
Kirim Komentar: