KOTA, rembangcyber.com - Puluhan anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) di Kabupaten Rembang mengikuti lomba PBB (Peraturan Baris Berbaris), senam lalu lintas, dan paduan suara, Ahad (2/4) pagi.
Lomba digelar di Balai Manunggal, kompleks markas Kodim 0720 Rembang. Peserta lomba dari setiap kecamatan atau pimpinan anak cabang.
Secara bergiliran, setiap regu memperagakan senam lalu lintas, PBB, dan menyanyikan Mars Ansor dan Syubbanul Wathan.
Lomba yang digagas PC GP Ansor Rembang ini melibatkan juri dari pihak Kodim 0720 dan pihak Polres serta dari internal Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Rembang.
Ketua PC GP Ansor Kabupaten Rembang M Hanies Cholil Barro' menjelaskan, lomba digelar antara lain untuk memeringati Hari Lahir ke-83 Gerakan Pemuda Ansor.
"Lebih dari itu, Kami ingin membuktikan bahwa Banser juga bisa disiplin. Ini bukti kecil kesiapan kami untuk menjaga NKRI," ucap Hanies.
Selain itu, lomba tersebut juga sebagai persiapan menyongsong acara Kemah Bakti II tingkat Jawa Tengah pada 22-24 April nanti di Batang.
"Ini sekaligus sebagai ajang seleksi untuk menentukan anggota Banser terbaik yang berhak mewakili Rembang pada perlombaan yang sama di tingkat Jateng," imbuhnya.
Untuk lomba PBB, secara berurutan PAC Bulu, Sulang, dan Kragan tampil sebagai juara pertama, kedua, dan ketiga.
Cabang lomba senam lalu lintas diraih PAC Bulu, Sumber, dan Sulang. Sedangkan paduan suara, PAC Sumber juara pertama, disusul Sale dan Sulang sebagai juara kedua dan ketiga. (Rom)
Kirim Komentar: