Pengasuh Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin Leteh Rembang, Kiai Syarofudin Ismail Qoimas atau yang akrab dipanggil Mbah Syarof dalam beberapa kesempatan mengingatkan kepada seluruh jemaah untuk menggunakan hak pilih dengan cerdas.
KH Syarofudin Ismail Qoimas atau Mbah Sayrof (kiri). (Rom/Rembangcyber)
REMBANGCYBER.NET, KOTA - Pemilu sebentar lagi. Bangsa Indonesia akan menggelar pesta demokrasi pada Rabu, 17 April mendatang.

Pengasuh Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin Leteh Rembang, Kiai Syarofudin Ismail Qoimas atau yang akrab dipanggil Mbah Syarof dalam beberapa kesempatan mengingatkan kepada seluruh jemaah untuk menggunakan hak pilih dengan cerdas.

Tak lupa, Mbah Syarof juga mengajarkan doa ketika hendak mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS)  pada Pemilu serentak 17 April 2019 mendatang.

Menurut Mbah Syarof, doa tersebut merupakan doa yang didapatkannya dari para guru dan kiainya diantaranya KH Ahmad Mustofa Bisri atau Gus Mus.

Dengan doa tersebutI insyaallah, kita akan terhindar dari pemimpin yang zalim dan legislator yang tidak amanah.


Inilah doanya:

Allahumma la tusallith ‘alaina bidzunubina man laa yakhafuka walaa yarhamunaa.

(Ya Allah, jangan kuasakan atas kami, karena kesalahan-kesalahan kami, penguasa yang tak takut kepadamu dan tak berbelas kasihan kepada kami). (Rom)

Kirim Komentar: