![]() |
Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Harmusa Oktaviani saatsaat Sosiali 4 Pilar Kebangsaan. (Rom/Rembangcyber) |
REMBANGCYBER, SULANG - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Fraksi Parta Demokrat, Harmusa Otaviani menggelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Desa Kemadu Kecamatan Sulang, Kabupaten Rembang, Rabu (5/2/2020).
Kegiatan ini diikuti seratusan peserta dari berbagai elemen masyarakat meliputi tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, kader partai dan generasi milenial.
Harmusa Oktaviani yang merupakan anggota DPR RI asal Daerah Pemilihan Jawa Tengah 3 meliputi Kabupaten Pati, Grobogan, Blora, dan Rembang mengatakan, Empat Pilar Kebangsaan yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika harus terus digelorakan agar Bangsa Indonesia menjadi bangsa yang tangguh dan unggul.
“Empat pilar kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika harus menjadi pegangan hidup kita dalam berbangsa dan bernegara. Dengan demikian maka persatuan dan kesatuan akan terjaga guna mewujudkan Indonesia yang lebih maju,” terangnya.
Harmusa yang merupakan anggota Komisi VIII DPR RI menambahkan, saat ini di tengah arus informasi dan teknologi yang semakin canggih, banyak celah yang dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab untuk mecah belah dan merongrong keutuhan dan persatuan bangsa.
"Nilai dari empat pilar ini bisa menjadi benteng. Dengan pengamalan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila seperti toleransi, gotong royong akan mampu menjadi perisai sehingga terpelihara harmoni dan kerukunan dalam kehidupan bermasyarakat. Kita kokohkan persatuan dan kesatuan," tegasnya.
Secara khusus, Harmusa juga mengajak kepada generasi milenial untuk dapat menerapkan nilai-nilai empat pilar dalam kehidupan sehari-hari untuk menambah kecintaan kepada tanah air dan bangsa.
"Empat pilar kebangsaan jangan hanya dijadikan slogan tapi harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga dapat lebih menumbuhkan rasa cinta dan kebanggaan terhadap bangsa dan negara," tambahnya.
Pada kegiatan tersebut, politisi Partai Demokrat ini juga banyak menerima usulan dan masukan warga terkait pemberdayaan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan. (Rom)
Kirim Komentar: