REMBANG, rembangcyber.com - Setelah melalui proses seleksi ketat, Subakti akhirnya dilantik menjadi Sekretaris Daerah Kabupaten Rembang. Pelantikan dilaksanakan di Pendapa Museum Kartini, Rabu (14/12).
Sebelumnya, Subakti menjabat sebagai asisten pemerintahan Setda Rembang.
Bupati Rembang mengibaratkan jabatan Sekda sebagai istri kedua dalam rumah tangga. Sedangkan istri pertama adalah wakil bupati.
"Sebagai istri agar jangan sampai melangkahi suami. Tugas Sekda adalah merumuskan dan melaksanakan kebijakan yang sudah diambil," tegasnya.
Subakti merupakan figur tepat dari lima kandidat lainnya yakni; Waluyo, Abdullah Zawawi, Wartono, Agus Setyo HP, dan Noor Effendi.
Pelantikan Sekda berlangsung sederhana. Bupati dan seluruh tamu undangan tidak mengenakan jas seperti biasa melainkan mengenakan batik.
"Tidak ada ketentuan yang mengharuskan pelantikan pejabat harus mengenakan jas. Penggunaan batik untuk lebih mengenalkan batik tulis Lasem," pungkasnya.(rom)
Kirim Komentar: