![]() |
Ansor Banser bagikan air bersih di Desa Megulung, Sumber. (Rom/Rembangcyber) |
REMBANGCYBER.NET, REMBANG - Satuan Koordinasi Cabang (Satkorcab) Banser X-10 Kabupaten Rembang menggelar bakti sosial bantuan droping air bersih kepada masyarakat yang terdampak kekeringan.
"Ini bentuk kepedulian kami kepada masyarakat yang mengalami krisis air bersih akibat kemarau panjang," terang Kepala Satuan Khusus Banser Penanggulangan Kebakaran (Balakar) Kabupaten Rembang, Moh Lilik Wijanarko, Selasa (8/9/2019).
Droping air bersih sebanyak 10 truk tangki yang berisi 5000 liter menyasar ke lima desa terdampak kemarau yakni Desa Ketangi (Pamotan), Megulung (Sumber), Kalitengah (Pancur), Kaliombo (Sulang) dan Sambiyan (Kaliori).
Terpisah, Kasatkorcab Banser X-10 Rembang, Abdul Rosyid mengatakan bakti sosial bertema "Ansor-Banser untuk Kemanusiaan" dilakukan bertahap mulai Selasa (8/12019) hingga Ahad (13/10/209).
"Selain membantu sesama, kegiatan ini juga bertujuan untuk lebih mendekatkan Ansor-Banser atau banom NU lainnya ke masyarakat," terang Rosyid.
"Selain membantu sesama, kegiatan ini juga bertujuan untuk lebih mendekatkan Ansor-Banser atau banom NU lainnya ke masyarakat," terang Rosyid.
Selain droping air bersih, Ansor juga membuat sumur bor sedalam 70 meter di Dusun Plukisan Desa Ketangi Kecamatan Pamotan.
Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban warga terkait ketersediaan air bersih akibat musim kemarau. (Rom)
Kirim Komentar: