REMBANG, RC - Seorang pengendara sepeda motor tewas ditabrak  truk di Jalur Pantura Lasem, Kamis (14/11). Korban bernama Sumiyati (28) warga Desa Gedongmulyo, Kecamtan Lasem. Korban tercatat sebagai anggota Panwascam Lasem.
Ilustrasi


Kepala Pos Lalu Lintas Lasem Aiptu Heri Yulianto, kecelakaan bermula saat truk Siba berjalan di belakang korban dan hendak menyalip korban. Namun nahas, truk justru menyenggol kendaraan korban, sehingga korban terjatuh dan tertabrak.

"Korban meninggal di tempat kejadian perkara, akibat luka parah di bagian kepala,” terangnya.

Untuk penyidikan lebih lanjut, polisi mengamankan sepeda motor jenis Yamaha Mio J K 5535 HM dan truk Siba H 1759 AA.

Hingga Jumat siang, polisi masih meminta keterangan dari sejumlah sajsi dan juga sopir truk, Wahmudin (35), warga Desa Luwung Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang. (AM) 

Kirim Komentar: